Pemerintah Kabupaten Banyuasin Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Tanjung Lago

TANJUNG LAGO – Pemerintah Kabupaten Banyuasin melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) menyalurkan bantuan kepada siswa dan orang tua korban musibah kebakaran di Desa Tanjung Lago, Kecamatan Tanjung Lago. Kegiatan penyerahan bantuan yang juga meliputi pemberian buku tulis bagi siswa jenjang SD dan SMP ini dilaksanakan pada Kamis, 9 Oktober 2025.Bantuan yang diserahkan hari ini berasal dari hasil penggalangan dana dan partisipasi seluruh keluarga besar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Banyuasin. Sebanyak 16 paket bantuan lengkap disalurkan untuk siswa terdampak musibah kebakaran di Desa Tanjung Lago. Paket bantuan ini mencakup seragam sekolah (SD, SMP, dan SMA), tas sekolah, kaos kaki, buku tulis, dan alat tulis sekolah, yang seluruhnya dikemas dalam kotak.Selain itu, disalurkan pula 16 paket bantuan sembako lengkap untuk siswa dan keluarga terdampak musibah kebakaran. Paket sembako tersebut terdiri dari beras 20 Kg, Indomie 1 dus, minyak goreng 2 Kg, gandum 2 Kg, gula pasir 3 Kg, sarden 5 kaleng, susu kental manis 5 kaleng, serta teh kopi 2 bungkus.Bupati Banyuasin, Dr. H. Askolani, SH., MH, juga turut hadir dan secara langsung menyerahkan bantuan kepada para korban, menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam mendukung masyarakatnya yang tertimpa musibah.Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Banyuasin, Aminuddin, S.Pd., S.IP., MM, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari “Pengawalan dan Pengamanan Pembangunan Strategis pada Program Pembangunan dan Revitalisasi Satuan Pendidikan.”

(ATHALLAH JAUHAR IJLAL)

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *